DK Tahap I Kelurahan Kalumpang Prioritaskan Pembangunan Fisik

Sebarkan:
Lurah Kalumpang, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Mohtar Umasangadji. (Istimewa)
KAMERA TERNATE - Lurah  Kalumpang, Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara, Mohtar Umasangadji mengemukakan, Dana Kelurahan atau DK tahap pertama, sebesar Rp 100 juta diperuntukkan untuk pembangunan fisik.

"Pembangunan fisik, diantaranya, pembuatan drainase, pelat beton, rabat beton, dan taman baca," ucapnya, Selasa (12/09/2023).

Dikatakan, jadi untuk pembuatan drainase itu di RT 001/RW 002, pelat beton di RT 002/RW 002, rabat beton di RT 001/RW 00. Sementa taman baca  bertempat di RT 002/RW 004.

Dijelaskan, taman baca ini diprioritaskan bagi warga masyarakat terutama pelajar. Selain itu, untuk pemberdayaan Insha Allah nanti di tahap ke II kalau tidak ada halangan di Oktober 2023.

"Harapan kami dari kelurahan Insha Allah dengan adanya pembangunan fisik ini mudah -mudahan masyarakat bisa menjaga, dan menikmati apa sudah kami bangun karena itu bermanfaat bagi warga masyarakat setempat," ujarnya.

====
Penulis: Mulyadi Ismail
Editor   : Rustam Gawa
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini