![]() |
Kapolres Haltim AKBP Hidayatullah. (Istimewa) |
HALTIM - Kapolres Halmahera Timur, Maluku Utara, AKBP Hidayatullah, memberikan imbauan kepada masyarakat agar menjaga Kamtibmas saat bulan suci ramadhan. Kamis, (27/2).
Dalam imbauan itu, terdapat poin-poin penting yang disampaikan AKBP Hidayatullah kepada diantaranya, masyarakat tidak melakukan konvoi atau arak-arakan kendaraan saat sahur, kebut-kebutan, balap liar, dan berkendara memakai knalpot brong.
"Kemudian, tidak bermain petasan atau bahan peledak lainnya yang dapat mengganggu ketertiban umum dan membahayakan diri sendiri serta orang lain," ujar Hidayatullah.
Selain itu, Hidayatullah juga mengimbau agar masyarakat menghindari kegiatan pertemuan, berkumpul yang bisa berujung terjadinya tawuran atau perkelahian khususnya bagi para remaja.
Dirinya menambahkan, masyarakat harus tingkatkan iman dan taqwa selama bulan suci ramadan, hindari kegiatan yang tidak bermanfaat dan dapat mengurangi nilai ibadah puasa, serta tetap menjaga toleransi dan saling menghargai antar umat beragama.
"Selalu waspada terhadap segala jenis kejahatan, pastikan rumah dalam keadaan terkunci dan aman pada saat ditinggalkan selama ibadah shalat tarawi," sebut Hidayatullah.
Pihaknya juga berharap, imbauan ini dapat direspon secara positif oleh seluruh masyarakat Halmahera Timur dengan menjalin kerjasama yang baik antara Kepolisian dan masyarakat, sehingga Halmahera Timur dapat tetap menjadi wilayah yang aman, damai, dan kondusif selama bulan suci Ramadhan.
"Mari kita jadikan bulan Ramadhan ini sebagai momentum untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, serta mempererat tali persaudaraan antar sesama." tandasnya.
====
Penulis : Wahono Side.
Editor : Redaksi.