Konsolidasi Pemilu 2024, PDIP Malut Santuni Anak Yatim dan Janda di Morotai

Sebarkan:
ketua DPD PDI- Perjuangan Malut, Muhammad Sinen,  saat bagi-bagi bantuan sembako. (Kamera/Aidar)
KAMERA MALUT - Dewan Pimpinan Daerah ( DPD) PDI-Perjuangan Provinsi Maluku Utara (Malut) menggelar konsolidasi Pemenangan Pemilu 2024.

Konsolidasi dengan tema Solid Bergerak Memenangkan Pemilu 2024 itu bakal berlangsung di 10 Kabupaten dan Kota di Malauku Utara. Konsolidasi ini dibawa komando Ketua DPD PDI-Perjuangan Malut, Muhammad Sinen.

Kali ini, Kabupaten Pulau Morotai menjadi titik awal konsolidasi tersebut. Kegiatan di hadiri oleh ketua DPD PDI- Perjuangan Malut, Muhammad Sinen, bersama pengurus, dan PAC PDI Perjuangan  Kabupaten Pulau Morotai, serta simpatisan.

Konsolidasi itu juga dirangkaian dengan kegiatan kemanusiaan atau pembagian sembako kepada para ibu janda, anak yatim piatu, dan lainnya. Sembako yang disalurkan itu sebanya 500 paket.

Muhammad Sinen memaparkan, aksi kemanusia dengan pembagian sembako kepada para penerima ini merupakan program dari DPD PDI-Perjuangan Provinsi Maluku Utara,.

"Jadi program DPD PDIP berbagi ini itu dilakukan di 10 Kabupaten/Kota. Dan ini yang kedua kali terjadi di kabupaten pulau Morotai hari ini," ujarnya.

Dikesempatan itu, Wakil Walikota Tidore ini juga meminta agar masyarakat tidak terpengaru dengan isu-isu liar yang dibangun untuk menyerang PDI-Perjuangan.

"PDI-Perjuangan selalu di sisiskan dengan hal-hal negatif tetapi selalu  hadir dari sisi kemanusiannya, karena PDI Perjuangan mampu menjaga marwahnya dan membawa masyarakat menuju pada kesejahteraan. PDI Perjuangan adalah teman rakyat kecil karena ibu Megawati Soekarno Putri selalu sampaikan bahwa kaders-kaders banten, kaders-kaders moncong puti kalian harus bersahabat dengan rakyat kecil, karena merekalah kita jadi besar saat ini," katanya.

Muhammad Sinen juga mengajak kepada seluruh pengurus PDI Perjuangan agar tak ambil pusing dengan isu-isu di tiupkan rival politik.

"Kalian harus  tetap tersenyum, karena PDI Perjuangan sudah dua kali mengantarkan bapak joko menjadi Presiden dua periode. Itu karena PDI selalu turun kebawa, PDI selalu menyapa dengan masyarakat, PDI selalu melihat penderitaan masyarakat karena penderitaan masyarakat adalah bagian dari penderitaan PDI Perjuangan," ucapnya.

"Olehnya itu, para pejuang-pejuang partai PDI Perjuangan yang berwarna merah saat ini, mudah-mudahan merah bukan cuman hanya di badan tetapi harus dari dalam berkobar terus untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat di pulau Morotai," sambungnya.

Muhammad Sinen juga memperkenalkan sosok Ganjar Pranowo yang telah diputuskan oleh DPP PDI Perjuangan sebagai calon Presiden 2024. Tak hanya itu, ia juga memperkenalkan salah satu calon anggota DPR RI termuda dari PDI Perjuangan dari dapil Maluku Utara yakni Jeremmy Abraham Supit.

====
Penulis : Aidar Salasa
Editor    : Rustam Gawa
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini