Saksikan Grand Final Volly Ball Kapolres Cup I 2023

Sebarkan:
Keempat tim yang siap memperebutkan juara Kapolres Cup I 2023. (Kamera)
KAMERA TOBELO - Turnament Volly Ball Kapolres Cup I 2023 yang diselenggarakan oleh Polres Halmahera Utara, Maluku Utara pada perayaan Hari Bhayangkara ke-77 telah memasuki grand final.

Pelaksanaan kegiatan ini di pusatkan di lapangan Volly Ball Polres Halut.

Kapolres Halmahera Utara, AKBP Moh. Zulfikar Iskandar, S.I.K., melalui Ketua panitia, Kasat Lantas Polres Halut, IPTU Ibrahim Mappe, S.E mengatakan, turnamen volly ball Kapolres Cup I 2023 sejak dibukanya pertandingan ini diikuti oleh 21 tim yang terdiri dari tim putra dan putri.

"Dari 21 tim itu, 12 tim putra, dan 7 tim dari putri," ujarnya. Sabtu, 8 Juli 2023.

Mappe menyebutkan, sejak tanggal 23 Juni 2023 dibukannya kegiatan hingga memasuki grand final malam nanti pada pukul 19:00 WIT empat tim yang akan siap memperebutkan juara.

"Untuk tim dari putri Tuara vs CSCE, dan untuk tim putra Polres A vs Pasir Putih," sebut Mappe.

"Siapakah yang akan menjadi juara, kita akan saksikan malam nanti." tambah Mappe mengakhiri.*

====
Penulis : Rustam Gawa.
Editor    : Rustam Gawa.
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini