PLN UIW MMU Perkuat Kesiapsiagaan Warga Negeri Waai Melalui Program Desa Siaga Bencana

Sebarkan:
AMBON - PLN Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara (UIW MMU) terus mendorong penguatan kapasitas masyarakat dalam menghadapi risiko bencana.

Upaya tersebut diwujudkan melalui kegiatan Pengenalan Program serta Edukasi Karakteristik Bencana di Sekitar, yang digelar di Negeri Waai, Kabupaten Maluku Tengah, Senin (26/1/2026).

Kegiatan ini merupakan bagian dari Program Desa Siaga Bencana yang diinisiasi PLN melalui program PLN Peduli, sebagai bentuk investasi ketangguhan bencana desa. Program ini juga sejalan dengan dukungan PLN terhadap pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) poin 11 dan 13, yakni kota dan permukiman yang berkelanjutan serta penanganan perubahan iklim.

General Manager PLN UIW MMU, Noer Soeratmoko menuturkan, Indonesia, termasuk Provinsi Maluku, merupakan wilayah dengan tingkat kerentanan bencana yang tinggi, sehingga dibutuhkan kolaborasi lintas sektor untuk memperkuat kesiapsiagaan masyarakat.

“PLN tidak hanya berperan sebagai penyedia listrik, tetapi juga hadir untuk mendukung upaya mitigasi dan penanggulangan bencana. Melalui Program Desa Siaga Bencana, kami ingin membangun kesadaran dan kapasitas masyarakat agar lebih siap, tanggap, dan aman saat menghadapi bencana,” tutur Soeratmoko.

Ia menambahkan, edukasi kebencanaan dan keselamatan ketenagalistrikan menjadi aspek penting dalam menjaga keselamatan masyarakat sekaligus keberlangsungan layanan kelistrikan di wilayah rawan bencana.

Soeratmoko berharap, Negeri Waai dapat menjadi percontohan sebagai desa siaga bencana yang mampu mendukung keberlanjutan Program Desa Siaga Bencana. Melalui program ini, masyarakat diharapkan tidak hanya memahami potensi risiko bencana di sekitarnya, tetapi juga mampu berperan aktif sebagai kader-kader bencana yang siap, sigap, dan tangguh dalam menghadapi berbagai situasi darurat di masa depan.

“Ke depan, masyarakat yang terlibat diharapkan dapat menjadi kader-kader bencana yang siap, sigap, dan tangguh dalam menghadapi berbagai potensi bencana,” ujar Soeratmoko.

Dalam kesempatan tersebut, PLN UIW MMU juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah serta seluruh stakeholder yang telah bersinergi dan berkontribusi aktif dalam menyukseskan pelaksanaan program, sehingga kegiatan edukasi dan penguatan kapasitas masyarakat dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan.

“Kami juga mengapresiasi dukungan Pemerintah Daerah serta seluruh stakeholder yang telah berkolaborasi dan berperan aktif dalam menyukseskan Program Desa Siaga Bencana ini,” tambahnya.

Pemerintah Provinsi Maluku menyambut baik pelaksanaan program ini. Program ini dinilai sejalan dengan upaya pemerintah daerah dalam memperkuat ketangguhan masyarakat desa, khususnya di wilayah rawan bencana, melalui peningkatan kapasitas, edukasi, dan kesiapsiagaan berbasis komunitas.

“Pemerintah Provinsi Maluku mengapresiasi komitmen PLN yang tidak hanya fokus pada penyediaan layanan kelistrikan, tetapi juga aktif mendukung upaya mitigasi dan kesiapsiagaan bencana di tingkat desa,” ucap Ketua Forum Pengurangan Risiko Bencana Provinsi Maluku, Kasrul Selang, ST., MT.

Kehadiran PLN melalui program sosial dan edukasi kebencanaan ini diharapkan mampu memperkuat peran masyarakat sebagai garda terdepan dalam penanggulangan bencana.

“Program Desa Siaga Bencana ini sangat penting untuk membangun kesadaran serta kemandirian masyarakat Negeri Waai dalam menghadapi risiko bencana. Kami berharap sinergi seperti ini dapat terus berlanjut dan diperluas ke wilayah lainnya,” tambahnya.*
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini