HALSEL – Keterlibatan petani milenial menjadi perhatian utama Dinas Pertanian, peternakan dan Ketahanan pangan (DP2KP) Kabupaten Halmahera Selatan dalam pengembangan sektor pertanian di Desa Kampung Buton, Kecamatan Obi.
Hal ini disampaikan Kepala DP2KP Halmahera Selatan, Suyatmi Aljohja, saat menghadiri panen raya padi dan penanaman kembali seluas 10,5 hektare di desa tersebut, Jumat (23/1/2026).
Menurut Suyatmi, generasi muda memiliki peran penting dalam menciptakan pertanian yang lebih modern seiring perkembangan teknologi. Karena itu, pihaknya akan terus bersinergi untuk memperkuat pengelolaan pertanian berbasis inovasi.
Selain itu di hadapan Bupati Hasan Ali Basam Kasuba dia juga menyampaikan beberapa keluhan dan permintaan para petani kepada Pemerintah Daerah terkait dengan infrastruktur yang menjadi kebutuhan khusus untuk kepentingan pertanian, atara lain iyalah pembangunan irigasi secara permanen dan pengadaan mesin penggiling padi yang saat ini belum di miliki.
Bupati Halmahera Selatan Hasan Ali Basam Kasuba menyampaikan apresiasi atas semangat dan kerja keras para petani Desa Kampung Buton. Ia menegaskan pemerintah daerah akan terus mendorong dan memperkuat kolaborasi dengan berbagai pihak agar sinergi berkelanjutan dapat terwujud dalam mendukung petani padi.
Sebagai bentuk dukungan, Bupati Hasan Ali Basam Kasuba menyerahkan dua unit mesin perontok padi kepada: Kelompok Tani Batu Putih, Kelompok Tani Ake Moriri.
Bantuan tersebut menjadi simbol keberhasilan kerja keras petani serta komitmen pemerintah daerah dalam mendorong sektor pertanian sebagai fondasi ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
"Petani adalah sektor strategis sebagai penopang ketahanan pangan daerah, maka dari itu kami pemerintah daerah berkomitmen untuk terus hadir memperkuat kolaborasi serta memberikan dukungan kepada para petani," ujar Bupati.
Ketua Perintis Kedaulatan Pangan (Pelangi), Darwan, yang juga mantan Ketua Wilayah LMND Maluku Utara, mengatakan panen raya dan penanaman kembali ini digagas serta dilaksanakan bersama oleh petani lokal dengan melibatkan berbagai unsur.
Menurutnya, kegiatan tersebut tidak hanya menandai keberhasilan petani dalam mengelola lahan pertanian, tetapi juga menjadi simbol kolaborasi lintas sektor yang terus diperkuat demi kemajuan pertanian di Pulau Obi.
Kegiatan panen raya ini turut dihadiri pihak CSR PT Harita, serta unsur Muspika Kecamatan Obi.
====
Penulis: Punkzul
Editor : Tim Redaksi
