17 Siswa Yayasan SMA Anugerah Buo Halmahera Barat Dapat Beasiswa PIP

Sebarkan:
Siswa-siswi  Yayasan SMA Kristen Berkat Anugerah Desa Buo, Kecamatan Loloda, Halmahera Bara saat menerima beasiswa PIP. (Kamera/Arfles)
KEMERA, HALBAR - Sebanyak tujuh belas siswa Yayasan SMA Kristen Berkat Anugerah Desa Buo, Kecamatan Loloda, Halmahera Barat, mendapat beasiswa Program Indonesia Pintar atau PIP.

Beasiswa PIP itu merupakan aspirasi dari anggota DPR RI dapil Maluku Utara, Irine Yusiana Roba Putri, kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ketua yayasan Harun Taliawo mengaku berterima kasih kepada pemerintah pusat dan DPR RI karena telah menyalurkan bantuan beasiswa terhadap siswa-siswa. Ia bilang, hal ini sangat baik.

"Hal ini sangat baik, saya sangat berterima dan bangga kepada pemerintah pusat DPR RI, Ibu Irine Yusiana Roba Putri," terang Harun, Sabtu, 1 Oktober 2022.

Sementara itu, Bendahara Sekolah Denis Mohibu mengungkapkan bantuan beasiswa yang didapatkan sekolahnya itu baru kali pertama.

"Untuk torang SMA Buo pertama kali dapat, yang dapat 17 siswa. Belum samua yang dapat.Torang juga terus mengupayakan dan usulkan agar semua diakomodir supaya semua siswa dapat," ucapnya.
Penyerahan beasiswa PIP. (Kamera/Arfles)
Denis berharap bantuan yang sudah disalurkan itu harus dikelola dengan baik untuk kepentingan sekolah siswa-siswa. Ia berpesan agar orang tua siswa tidak mengambil kesempatan lewat bantuan tersebut yang digunakan ke hal-hal lain.

"Bagi siswa yang sudah mendapat bantuan harus dikelola dengan baik untuk kepentingan sekolah saja," kata Denis

"Dan orang tua juga tara (tidak) boleh ambel (ambil) kesempatan lewat bantuan yang ada trus (terus) gunakan ke hal-hal lain," tegasnya.

Terpisah, Kepala Sekolah (Kepsek) Oke Guratji juga berharap, agar beasiswa PIP itu dapat menjadi motivasi bagi para siswa untuk terus belajar dan mengejar semangat cita-cita.

"Semua siswa harus terus semangat belajar dan kejar cita-cita," singkatnya.

====
Penulis : Arfles Rajalahu
Editor   : Rustam Gawa
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini