Tolak Kepala Sekolah Baru, Orang Tua Murid SMP Waigai Sula Palang Sekolah

Sebarkan:
Salah satu pintu ruang sekolah yang di palang orang tua wali murid (Foto:har/KH)
SULA - Orang tua wali murid SMP Negeri Waigai, Kecamatan Sulabesi Selatan, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara melakukan pemalangan sekolah.

Aksi protes itu dilakukan lantaran tidak menerima pergantian kepala Sekolah SMP Negeri Waigai, dari Arban Muchsin ke Nasarudin Lek.

Pergantian kepela Sekolah itu sebelumnya telah dilantik oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Sula, Fifian Adeningsi Mus pada 26 Februari 2022 yang lalu. Kepala sekolah yang dilantik itu sebanyak 147 orang.

Nustia Leko, salah seorang wali murid, Nustia Leko kepada Kabarhalmahera.com mengungkapkan, pihaknya menolak kepala sekolah yang baru saat ini. Itu karena kepala sekaloh sebelumnya tengah menghadapi ujian akhir. Karena itu pihaknya meminta agar Bupati  mengembalikan Arban Muchsin ke posisi sebelumnya.

"Kami tidak terima dengan kepala sekolah SMP yang baru, dan kami minta segera kembalikan Arban Muchsin sebagai kepala sekolah ke tempat semula," ungkap Nustia kepada media ini, Sabtu, 5 Maret 2022.

"Karena bulan 4 ini anak-anak sudah ujian, makanya walid murid tidak mau menerima kepala sekolah baru. Ini tiba-tiba saja bupati langsung ganti torang (kami) punya kepala sekolah," sambungnya.

Ia bilang, pergantian kepala sekolah bisa saja dilakukan. Namun harusnya menunggu hingga siswa selesai ujian.

"Biarkan siswa ujian dulu kemudian ambil ijazah baru silakan saja lakukan pergantian kepala sekolah," katanya.

Menurut Nustia, kepala sekolah Arban Muchsin, dimasa kepemimpinanya terdapat kemajuan di sekolah, dan membuat wali murid merasa senang dengannya.

"Kami punya kepala sekolah ini kerjanya ada kemajuan di sekolah. Anak-anak juga maju, sekolah juga bagus, bahkan kami wali murid juga senang," ucapnya.

"Jadi kepala sekolah baru ini kami tidak terima, kami tetap palang sekolah sampai Arban Muchsin sudah dikembalikan sebagai kepala sekolah, baru proses belajar mengajar di sekolah akan jalan," tegasnya. (har/red)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini