Sistem Kelistrikan di Maluku dan Maluku Utara Masuk Skema Rencana Strategis

Sebarkan:
Rapat pembahasan kondisi kelistrikan dan rencana skema pengembangan sistem kelistrikan Maluku dan Maluku Utara. (Istimewa)
AMBON - Kunjungan Direktur Manajemen Pembangkitan Kantor Pusat beserta tim pada Selasa, (07/03) ke PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Maluku dan Maluku Utara membuahkan hasil diskusi yang efektif dan kooperatif.

Peserta kunjungan tersebut terdiri dari Direktur Manajemen Pembangkitan beserta Jajaran dari Kantor PLN Pusat, Jajaran Manajemen Indonesia Power, Jajaran Manajemen Nusantara Power, dan Jajaran Manajemen PLN Batam.

Maksud kunjungan ini adalah untuk membahas kondisi kelistrikan dan merancang skema pengembangan sistem yang ada di bawah wilayah kerja PLN UIW Maluku dan Maluku Utara. Tak hanya sampai disitu, setelah rapat pembahasan selesai dilaksanakan, tim yang termasuk di dalamnya adalah Jajaran Manajemen PLN UIW Maluku dan Maluku Utara turut bersama-sama melakukan site visit di beberapa titik lokasi yang telah ditentukan sebelumnya, seperti PLTD Poka, BMPP Nusantara, dan PLTMG Ambon Peaker yang berlokasi di Desa Waai.

PLN UIW Maluku dan Maluku Utara menyambut baik kunjungan tersebut dan berharap akan ada hal-hal penting yang dapat diimplementasikan untuk memperbaiki kinerja pelayanan kelistrikan di wilayah kerja yang dimaksud, khususnya di bidang Pembangkitan.

Secara detail, fokus pembahasan kondisi kelistrikan di Maluku dan Maluku Utara tersebar pada beberapa sistem, yakni Sistem Ambon, Sistem Pulau Seram, Sistem Pulau Buru, Sistem Terrnate-Tidore, Sistem Pulau Halmahera, Sistem Pulau Obi, Sistem Dobo, dan Sistem Saumlaki. Masing-masing sistem telah ditentukan rencana jangka pendek penyediaan Pembangkit sehingga dapat memperbaiki serta memperkuat sistem kelistrikan di kedua provinsi tersebut. Dengan melihat grafik penambahan beban dari tahun ke tahun di masing-masing sistem, mengharuskan PLN untuk bekerja secara ekstra dalam hal penyediaan pasokan kelistrikan yang andal dan kontinyu.

Sesuai hasil diskusi, di tahun 2023 PLN UIW Maluku dan Maluku Utara akan melakukan Kerjasama dengan PLN Batam dalam hal penyediaan pembangkit sewa. PLN Batam dipercaya dapat mampu menjawab tantangan perkuatan sistem kelistrikan di Provinsi Maluku dan Maluku Utara terutama yang berkaitan dengan kapasitas mesin pembangkit. Selain itu, akan ada penambahan Pembangkit baru, seperti Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) dengan kapasitas cukup besar yang rencananya akan beroperasi di tahun 2024. Tantangan lain adalah pasokan listrik yang harus dipenuhi oleh PLN, bersumber dari Pulau Halmahera yang dikelilingi oleh pelanggan tambang/smelter serta Industri-industri besar lainnya, seperti Industri pengolahan kelapa di Halmahera Utara dengan kapasitas mencapai 2500 MW.

“Sistem pembangkitan yang ada di PLN UIW Maluku dan Maluku Utara harus dapat kita support secara maksimal. Kita akan upayakan bersama agar kapasitas mesin dapat ditambah dan juga harus dirancang skema pengembangan ke depan menyesuaikan dengan kondisi pertumbuhan beban sekitar. Terkait dengan pembangunan PLTMG harus dilaksanakan dengan cepat agar defisit daya bisa kita hindari dan permasalahan pemadaman listrik secara perlahan dapat kita atasi”, terang Direktur Manajemen Pembangkitan, Adi Lumakso, Kamis, 08 Maret 2023 kemarin.

Sejalan dengan hal tersebut, PLN UIW Maluku dan Maluku Utara juga berencana untuk melakukan pembelian excess power 2 MW dari PLTU Harita 890 MW di Pulau Obi. Rencana ini cukup menjanjikan karena dapat membantu PLN dalam hal peningkatan pelayanan. Energize excess power tentunya dapat memperkuat sistem apabila pasokan daya listrik kurang, sehingga stabilitas penyaluran dapat tetap terjaga.

Tak hanya itu, Anak Perusahaan (AP) yang secara langsung mendukung kinerja dan pelayanan perusahaan turut akan dilakukan kerjasama dalam rencana pengelolaan pembangkit eksisting sehingga kinerja pembangkitan di setiap sistem akan semakin efisien.

“Hasil dari kunjungan ini akan kita tindaklanjuti dan realisasikan secara cepat, mengingat pertumbuhan beban pelanggan yang semakin pesat dapat terjadi kapan saja tanpa melihat ketersediaan kapasitas pasokan. Hal tersebut menjadikan PLN UIW Maluku dan Maluku Utara harus sigap dalam mengatasi semua permasalahan kelistrikan dan dapat memenuhi kebutuhan pelanggan sesuai dengan misi PLN yang berorientasi pada kepuasan pelanggan”, pungkas General Manager UIW Maluku dan Maluku Utara, Awat Tuhuloula.

Menutup kunjungan, tim melakukan site visit ke lokasi PLTMG Ambon Peaker dan melihat kondisi infrastruktur yang ada. Dengan harapan adanya peningkatan kinerja pembangkitan dan perubahan sistem yang semakin berkualitas dan andal, sehingga dapat mendukung upaya memperkuat ketahanan energi nasional.* (Red)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini