Kepala BPS Halbar, Ridwan. (Istimewa). |
Kepala BPS Halbar Ridwan menyampaikan, peningkatan itu terjadi dikarenakan ada kenaikan angka garis kemiskinan dari tahun 2022 ke 2023 meningkat 0,31 persen, karena sebagian masyarakat yang kategori tidak miskin (hampir miskin) pada tahun 2022 setelah tahun 2023 menjadi miskin.
"Untuk angka kemiskinan di Halbar tahun 2023 mengalami peningkatan dibandingkan tahun 2022 dari 8,43 persen menjadi 8,74 persen," kata Ridwan kepada Kabarhalmahera.com. Senin, 22 Januari 2024 saat dihubungi pesan Via WhatsApp.
Ridwan bilang, angka garis kemiskinan ini lebih rendah dari tahun 2021 yang terbilang tinggi.
"Tapi masih rendah apabila dibandingkan dengan tahun 2021 dengan angka 8,95 persen," katanya.
Angka garis kemiskinan ini menurur Ridwan, dampak dari angka pengangguran di Halbar.
"Bisa jadi. Tapi data pengangguran tahun 2023 belum ada." tandasnya.
====
Penulis : Arfles Rajalahu.
Editor : Rustam Gawa.