Putra Oba Utara Nahkodai KPU Kota Tidore

Sebarkan:
Randi Ridwan. (Istimewa)
TIDORE -  Randi Ridwan Putra Asal Kelurahan Guraping Kecamatan Oba Utara Kota Tidore Kepulauan resmi menahkodai KPU kota Tidore Kepulauan.

Hal itu dibuktikan saat Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Hasyim Asy’ari resmi melantik komisioner terpilih 10 kabupaten/kota di Maluku Utara yang berlangsung di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta, Selasa 28 Mei 2024.

Dari 10 kabupaten/kota itu, salah satunya adalah komisioner terpilih dari Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara.

Dalam pelantikan ini, Randi Ridwan putra kelahiran Guraping, Oba Utara dipilih menjadi Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, periode 2024-2029.

Diketahui, Randi menggantikan posisi Abdullah Dahlan, yang telah berakhir massa tugasnya sebagai Ketua KPU periode 2019-2024.

Informasi yang diterima media inu empat anggota itu masing-masing Sudirman Ismail (Divisi Perencanaan Data dan Informasi), Fitria H. Muhammad (Divisi Teknis Penyelenggara), Abdulharis Doa (Divisi Hukum Pengawasan), dan Bahrudin Tosofu (Divisi SDM).

“Iya, pemilihan itu atas kesepakatan bersama dalam rapat yang berlangsung di KPU RI,” kata Randi saat dikonfirmasi via telpon.

Meski begitu, ia belum menyampaikan banyak hal terkait dengan kerja-kerja selanjutnya dalam pentahapan Pilkada serentak 2024. Karena, masih akan melakukan pertemuan bersama komisioner dan jajaran.

“Terima kasih, mohon dukungan semua pihak untuk menyukseskan Pilkada di Kota Tidore Kepulauan,” pungkasnya.* (red)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini