Akibat Cuaca Buruk, Kapal Sabuk Nusantara 86 Sempat Kandas di Dermaga Sanana

Sebarkan:
Kapal Nusantara 86 saat berlabu di dermaga Sanana (foto: Suhardi)
SANANA - Akibat cuaca buruk kapal penumpang Nusantara 86 kandas di Dermaga Sanana, Maluku Utara, pada 17 Agustus 2022 kemarin sekitar 05:20 WIT.

Hal tersebut diungkapkan Nahkoda Kapal Nusantara 86, Aqib, ketika dikonfirmasi Kabarhalmahera.com, Kamis, 18 Agustus 2022.

"Awalnya kami masuk keadaan biasa-biasa saja, cuman pas kami melawati lampu mera (tiang penanda) secara tiba-tiba angin kuat dari belakang, sehingga mendorong haluan ke kanan, akhirnya kandas di haluan sebelah kanan," kata Aqib.

Meski demikian, sambung Aqib, kondisi kapal saat ini dalam keadaan aman. Bahkan kata dia, beruntung peristiwa tidak memakan korban.

"Tidak ada korban jiwa, dan kapal juga tidak ada kendala. Ini cuma faktor cuaca juga. Dan kita evakuasi kapal ini ke dermaga sekita jam 7," katanya.

Aqil bilang, pihaknya juga bakal mengivestigasi secara kesuluruhan keadaan kapal tersebut.

"Jita perlu mengecek secara keseluruhan dari tim penyelamat, setelah itu baru kita berangkat berlayar lagi," ucapnya

Sementara, pihak KPLP Pelabuhan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula ketika di sambangi media ini, tidak ingin memberikan keterangan terkait kapal kandas.

Untuk diketahui, kapal tersebut saat kandas berada pada rute Laiwui- Sanana. Saat ini Sabuk Nusantara 86 sedang berlabuh di pelabuhan Sanana.*

Penulis : Suhardi Umagapi
Editor    : Redaksi
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini