Kadis DLH Sebut Kesadaran Sampah di Halut dan Polandia Berbeda Jauh

Sebarkan:
Kadis DLH Halut, Samud Taha, saat di temui awak media (foto: RG)
TOBELO - Kepala Dinas lingkungan hidup (DLH) Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Samud Taha, takjub atas kesadaran warga Kota Kalwaria, Polandia, dalam hal kesadaran sampah.

"Kalau kita bandingkan (kesadaran masyarakat soal sampah), negara eropa dan di sini (Halut) sangat jauh," ujar Samud saat ditemui wartawan di kantornya di Tobelo, Senin 20 Juni 2022.

Bahkan menurutnya, kesadaran akan kebersihan lingkungan alias sadar sampa itu peranya lebih didominasi masyarakat dari pada pemerintah.

"Disana mereka pergi ke pasar itu membawa keranjang, dengan maksud setiap kertas (sampah) itu ditaruh dalam keranjang sehingga sampah apa saja dibuang sembarangan sehingga berhamburan di jalan," tuturnya.

"Kalau kita di sini (Halut) masyarakat  buang sampah kiri dan kanan. Bedanya di situ," sambungnya.

Samud mengaku pemerintah dan masyarakat di kota Kalwaria tersebut sangat cinta akan lingkungan yang sehat. Dia berharap, hal ini bisa diterapkan di Halmahera Utara agar memudahkan pengelola sampah.

"Torang (kami) belum bisa terapkan 100 persen di Halut ini, namun itu pasti bisa kita lakukan demi Halut yang bersih," tandasnya. (utm/red)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini