Sopir Angkot Mogok Kerja, Pemkot Tidore Kerahkan Mobil Dinas Layani Masyarakat

Sebarkan:
Mobil dinas pemkot Tidore saat melayani masyrakat. (Kamera/Aidar)
KAMERA, TIDORE - Seluruh mobil dinas milik pemerintah Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, dikerahkan melakukan pelayanan angkutan kepada masyarakat Tidore, Selasa, 27 September 2022.

Mobil dinas itu dikhususkan melayani penumpang rute Rum- Soasio dan sebaliknya.

Hal itu dilakukan Pemerintah lantara seluruh angkutan umum atau mikrolet di Kota Tidore melakukan aksi mogok pelayanan. Aksi yang dimotori Organda itu sebagai bentuk penolakan SK Wali Kota Tidore nomor: 130.1 tahun 2022 tentang penyusunan tarif angkutan jalan dalam wilayah Kota Tidore.

Sejumlah mobil dinas terparkir rapih di Terminal Rum. (Kamera/Aidar)
Amatan Kabarhalmahera.com hingga siang ini, terlihat seluruh mobil dinas pemkot Tidore melakukan antrian panjang di area terminal Rum sambil menunggu penumpang .

Menariknya setiap mobil dinas yang memuat penumpang dikawal oleh anggota Polisi, Satpol PP, dan Dishub hingga ketempat tujuan.


Baca juga: Angkutan Umum di Tidore Bakal Mogok Lagi, Ini Masalahnya

====
Penulis: Aidar Salasa
Editor   : Rustam Gawa

Artikel ini telah mendapat pembaharuan Judul dan sebagian isi.

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini