ABK Kapal yang Tenggelam Bersama Tongkang di Laut Obi Ditemukan Tak Bernyawa

Sebarkan:
Tim SAR Gabungan saat mengevakuasi jasad korban. (Kamera/Tim SAR)
KAMERA LABUHA - kru kapal Tugboat Pacifik 19 yang hilang dalam peristiwa tenggelamnya Tongkang bermuatan feronikel 4.000 Ton di laut Obi, Halmahera Selatan, ditemukan meninggal dunia.

Jasad korban tersebut ditemukan oleh nelayan di pulau Obi. Korban diketahui bernama Nur Ilham, pemud berusia 23 tahuan.

Kepala Basarnas Ternate Fathur Rahman dalam keterangan persnya mengakatakan, Informasi penemuan jasad korban tersebut disampaikan langsung seorang Babinsa di wilayah setempat sekira pukul 01.10 WIT, Rabu, 12 April 2023.

"Pada hari ke empat operasi, Tim sar gabungan menerima info dari Babinsa bahwa di koordinat  01°28'05.86"S / 127°25'39.34"E Jarak 0.81 Nm, radian 191.18° dari titik duga, bahwa nelayan setempat menemukan jenazah dengan jenis kelamin laki-laki," ujar Fathur Rahman, Rabu pagi.

Setelah menerima informasi itu, Fathur bilang, Tim SAR Gabungan langsung bergerak menuju TKP. Dengan begitu korban dievakuasi menuju ke Klinik Perusahaan PT. Wanatiara Persada.

"Korban berhasil di evakuasi dan tiba di klinik pukul 02.16 WIT, pihak keluarga memastikan bahwa Jenazah yang dievakuasi oleh Tim SAR Gabungan merupakan ABK kapal Tugboat yang sedang dalam pencarian," katanya.

"Dengan telah ditemukannya korban dalam keadaan MD maka Operasi SAR dinyatakan selesai dan ditutup. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing dengan ucapan terima kasih," tandasnya.

Perlu diketahui, insiden korban hilang ini terjadi pada pada Minggu 9 April 2023 saat memindahkan tali di Tongkang bermuatan 4.000 Ton Feronikel yang akhirnya tenggelam bersama korban. Kejadian ini berlangsung di Dermaga PT. Wanatiara Persada.*

.====
Penulis : Tim
Editor    : Rustam Gawa
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini